Cara Agar Webcam di Laptop Menjadi Jernih saat Meeting di Zoom, Google Meet, dan Aplikasi Meeting Online Lain

Hai Kawangadget – Masa pandemi belum berakhir, jadi kawan-kawan jangan lupa untuk tetap menjaga dan menerapkan protokol kesehatan ya. Oh ya, di masa pandemi ini walaupun sudah banyak yang melakukan aktifitas di luar rumah, namun masih banyak juga kegiatan yang diadakan secara online. Misal meeting, webinar, sekolah atau sekedar diskusi melalui platform meeting online. Namun, ketika kita melaksanakan meeting menggunakan laptop, kebanyakan spesifikasi kamera laptop kurang mumpuni atau hanya support resolusi rendah saja. Sehingga menjadikan gambar menjadi buram dan jelek.  Maka dari itu, kali ini kawangadget.com akan membagikan tips & trik mengenai “Cara Agar Webcam di Laptop Menjadi Jernih saat Meeting di Zoom, Google Meet, dan Aplikasi Meeting Online Lain”.

Dengan menggukan tips & trik ini diharapkan akan membantu kawan-kawan agar ketika melaksanakan meeting, output video kalian jadi lebih jernih. Dan bagusnya lagi, kawan-kawan tidak perlu membeli gadget baru, tips & trick ini bisa dilakukan secara cuma-Cuma atau gratis. Hanya menggunakan aplikasi saja. Disini kami menggunakan aplikasi Droidcam. Droidcam adalah aplikasi yang bisa membantu kalian untuk mengubah Smartphone kalian menjadi Perangkat pengganti Webcam. Sehingga webcam laptop kawan-kawan menjadi jernih, saat meeting di Zoom, Google Meet, Skype dan Aplikasi Meeting Online Lainnya.

Cara Agar Webcam di Laptop Menjadi Jernih saat Meeting

Bagaimana langkah-langkahnya? Silahkan simak dibawah ini :

  1. Download terlebih dahulu aplikasi Droidcam untuk Smartphone Android/IOS dan PC/Laptop kalian.
    Keduanya bisa didownload langsung di web developernya, atau bisa langsung klik disini : Download Droidcam untuk Android/IOS dan Laptop
  2. Setelah itu silahkan install kedua aplikasi tersebut di perangkat kalian masing-masing. Lalu buka aplikasi Droidcam di Smartphone kalian terlebih dahulu. Pastikan perangkat kalian baik Smartphone dan Laptop kalian menggunakan jaringan atau wifi yang sama. Maka akan muncul tampilan seperti ini :
Keterangan : Wifi IP dan DroidCam Port nanti dimasukkan ke Aplikasi DroidCam Client Laptop di bagian Device IP dan DroidCam Port
  1. Selanjutnya buka aplikasi Droidcam Client di Laptop/PC kalian. Setelah itu isikan Device IP dengan WIFI IP, dan DroidCam Port dengan DroidCam Port yang ditampilkan di aplikasi di Smartphone kalian. Setelah itu klik start.
  1. Selamat, sekarang kamera sudah terkoneksi dengan Webcam kalian. Selanjutnya tinggal bagaimana caranya mengkoneksikan ke Aplikasi Google Meet, Zoom, Skype atau Platform Meeting Lainnya.
  1. Disini saya contohkan menggunakan platform Google Meet. Pertama silahkan masuk ke Meeting, kemudian klik Titik Tiga di kanan Bawah (seperti yang tertera di Screenshot dibawah ini). Kemudian klik Settings/Pengaturan.
  1. Selanjutnya akan muncul tampilan seperti ini. Klik bagian video, kemudian klik camera, dan ganti menjadi “Droidcam Source”.
  1. Done. Selamat meeting

Untuk media lain seperti Zoom atau Skype, dll caranya hampir sama. Jadi, bisa dicoba sendiri. Oh ya, aplikasi droidcam yang sedang berjalan di Smartphone pun bisa di minimize, tanpa menyebabkan error. Jadi Smartphone kalian masih bisa digunakan untuk multitasking kegiatan yang lain. Itulah langkah dan Cara Agar Webcam di Laptop Menjadi Jernih saat Meeting di Zoom, Google Meet, dan Aplikasi Meeting Online Lain. Semoga apa yang kami share bermanfaat. Selamat Mencoba!

Bagikan:

4 pemikiran pada “Cara Agar Webcam di Laptop Menjadi Jernih saat Meeting di Zoom, Google Meet, dan Aplikasi Meeting Online Lain”

    • Untuk multitasking seharusnya bisa dilakukan seperti ketika me-minimize aplikasi pada umumnya. Aplikasi Droidcam akan tetap berjalan di background

  1. Siang kak, semuanya udah diinstal, droidcam dgn pc sm hp ok, tp saat mau ganti kamera di google meet tidak bisa karena tidak ada pilihan untuk mengganti. Bagaimana kak solusinya?

    • Seharusnya begitu aplikasi Droidcam diinstall, secara otomatis akan terdapat opsi pilihan ketika meeting di Google Meet dll. Mungkin bisa dicoba uninstall yang di pc terlebih dahulu, kemudian coba install Droidcam versi lain.

Komentar ditutup.